Selamat Datang di Halaman Blog Polres Sumbawa Barat | Link ke polri.go.id | Telah launching sms dan telephone pengaduan masyarakat di nomor 081915998885 sehingga bagi anda yang memiliki informasi kriminal silakan sms ke nomor tsb dan akan segera kami tindak lanjuti. Hubungi kami untuk informasi tempat - tempat vital di KSB | Gabung di Facebook Polres Sumbawa Barat "ANGGOTA POLRES KSB" untuk mendapatkan berita dan informasi kegiatan terbaru di wilayah hukum Polres Sumbawa Barat

Selasa, 07 Juni 2011

Pemda KSB dan PT NNT Mencair, Proyek DPPM Dilanjutkan

Taliwang KSB. – Keinginan bijaksana sejumlah tokoh elite masyarakat Sumbawa Barat untuk menyaksikan kembali keharmonisan hubungan yang terjalin antara Pemerintah Daerah (Pemda KSB) dengan pihak Perusahaan Multi Internasional Pertambangan Tembaga dan Emas (PT NNT) tampaknya segera terwujud. 

Arah menuju terjalinnya keharmonisan itu dapat dibuktikan dengan telah disepakatinya kelanjutan pelaksanaan sejumlah proyek yang didanai dengan  menggunakan dana pemberdayaan dan pengembangan masyarakat (DPPM) sejumlah US$ 380 juta dimana sebelumnya sempat dihentikan oleh pihak PT NNT selaku penyandang dana dengan alasan yang tidak jelas.

Dalam pertemuan yang terjadi Senin (6/6/2011) antara Pemda KSB yang diwakili Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), H. Amri Rahman dan kepala Bagian Hubungan Kemasyarakatan (Kabag Humas), Najamuddin Amy dengan pihak perusahaan NNT yang diwakili oleh Manager Publik Relation (PR), H. Kasan Mulyono, Senior relation, Ruslan Ahmad dan Manager Community Development (Condev), H. Wagimin Sastrahadi, akhirnya tercetus kesepakatan, pihak perusahaan PT NNT secepatnya akan merealisasikan kelanjutan proyek yang tertunda pelaksanaannya dikarenakan alasan non tehnis seperti diberitakan sebelumnya.  

 “Kita (PT NNT dan Pemda KSB) sepakat melanjutkan sejumlah proyek yang terhenti termasuk pengadaan sejumlah program pemberdayaan. Dan untuk  proyek pasar terminal Taliwang dan pasar Seteluk, kami secepatnya menyurati kontraktor pelaksana agar pelaksanaannya kembali berjalan,” terang Wagimin Sastrahady manager condev dalam pertemuan itu.

Pada kesempatan yang sama, Manager Humas PTNNT, Kasan Mulyono, secara tegas membantah adanya hubungan disharmonis antara pemerintah daerah KSB dengan pihak managemen PT NNT.

“Hubungan silaturahmi tetap berjalan baik dengan kemitraan baik dalam kaitannya kelanjutan oprasional perusahaan maupun program pemberdayaan untuk kesejahteraan masyarakat,” tegasnya singkat.

Untuk diketahui,  dari US$ 380 juta dana DPPM yang dialokasikan PTNNT, Pemda KSB mendapat jatah 40 persen atau jika dirupiahkan senilai dengan Rp 140 miliar.  Untuk penggunaan dana tersebut, Pemda KSB telah mengajukan 11 item proyek. Dan yang telah dilaksanakan adalah program pengadaan bibit sapi, peningkatan sarana jalan dan parkir pasar terminal taliwang dan pembangunan pasar seteluk yang sempat dihentikan pelaksanaannya dengan alasan non tehnis.

Sementara itu, Kepala Bappeda Amri Rahman yang didampingi Plt.Kabag Humas, Najamuddin Amy, mengakui, Pemda KSB dan PTNNT telah sepakat untuk melanjutkan sejumlah proyek dengan baik sesuai aturan.

“Intinya silaturahmi antara Pemda dan perusahaan tetap terjalin baik. Buktinya kesepakatan antara pemda KSB denganNewmont untuk kembali melanjutkan pekerjaan yang sebelumnya tertundaseera dilaksanakan,”aku Amri yang diamini Najamudduin Amy.

Sumber : sumbawanews.com 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar