Satuan Lalu Lintas Polres KSB memang tiada hentinya mengajak seluruh element masyarakat di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) untuk selalu menjaga dan mengutamakan keselamatan dalam berlalu lintas kapanpun dan dimanapun. Kali ini dalam giat rawan pagi Anggota satuan lalu lintas Polres Sumbawa Barat yang bertempat di simpang selek melakukan himbauan kepada pengguna jalan yang melintas di simpang selek untuk selalu menjaga keselamatan dalam berlalu lintas. (14/09)
Unit Dikyasa Polres Sumbawa Barat memang rutin melakukan sosialisasi tentang keselamatan berlalu lintas seperti menyalakan lampu di siang hari, menggunakan helm dan senantiasa mematuhi rambu-rambu lalu lintas. Hal ini bertujuan untuk mengajak seluruh pengguna jalan agar mampu menjadi pelopor keselamatan dalam berlalu lintas minimal untuk diri sendiri, tidak hanya tertib pada saat melihat polisi di jalan.
Diharapkan dengan adanya himbauan yang dilakukan oleh Anggota Dikyasa Polres Sumbawa Barat, Masyarakat lebih tertib dalam berlalu lintas dan juga dapat mencegah peningkatan angka kecelakaan yang ada di wilayah Hukum Polres Sumbawa Barat. Selain itu Pelanggaran lalu lintas diharapkan dapat berkurang dan dapat dijaga peningkatannya dengan baik Oleh Masyarakat Sumbawa Barat
HUMAS POLRES KSB_
Tidak ada komentar:
Posting Komentar